Mari hidup Sehat Part 2 "Apel"

1 komentar

Apel adalah buah dari genus Malus yang termasuk family Rosaceae. Hanya saja, tidak banyak orang yang tahu bahwa apel adalah buah yang berkhasiat tinggi serta multiguna. KArenanya ada pemeo mengatakan, "Makan satu apel sehari, dokter tidak diperlukan lagi". Daya guna sari buah apel diantaranya yaitu menurunkan kolestrol, membantu pencernaan, menstabilkan gula darah, sebagai "sikat gigi" alami dan membantu penurunan berat badan. PAra ahli medika menuturkan mengonsumsi apel berguna untuk energi dan proteksi jantung. Apel kaya akan flavonoid yang membantu melindungi jantung. Apel memiliki 1/3 kadar vitamin C seperti pada sari buah jeruk. Kandungan gula fruktosaapel lebih banyak.

Apel mengandung pektin yaitu sejenis serat yang larut dalam air, lalu dibuang oleh sistem metabolisme tubuh. Kandungan seratnyayang tinggi dapat menstabilkan kadar gula darah menetralisir nafsu makan. PAra pakar kesehatan meyakini jus apel dapat membunuh virus-virus penyebab infeksi, sehingga tubuh menjadi lebih kebal terhadap influenza dan infeksi lainnya. Serat pada apel membantu pergerakan saluran pencernaan sehingga dapat mencegah sembelit. Menguyah apel membantu membersihkan gigi dan dapat membantu mencegah gusi berdarah. Selain vitamin C dan serat, apel juga kaya dengan vitamin A dan karbohidrat.

Mari hidup Sehat mulai dari buah " ANGGUR"

5 komentar

Sari buah anggur berkhasiat bagi kesehatan tubuh. Para pakar kesehatan menuturkan jus anggur berguna untuk mengatasi gangguan pembuluh darah dan kanker. Para ahli kesehatan juga mewartakan buah anggur memiliki kandungan magnesium yang melimpah. Magnesium merupakan zat vital dalam tubuh sebagai penggiat fungsi sistem pencernaan. Selain itu, Anggur juga berfungsi sebagai penggelontor kotoran (buang air besar) karena kandungan serat kasarnya yang melimpah dalam kulit buah. Kemampuan anggur sebagai pembersih usus makin baik karena magnesium dan kandungan seratnya diperkaya dengan zat pencahar ringan yang terdapat dalam buah anggur. Meskipun demikian, mengkonsumsi anggur bersama kulit buah dan bijinya bisa membuat iritas pada penderita gangguan lambung. Oleh seba itu, seseorang yang mengidap pencernaan sensitif sebaiknya berhati-hati mengkonsumsi anggur berbiji.

Mengkonsumsi anggur atau jus anggur bisa membangkitkan semangat hidup, menghilangkan rasa lelah dan meningkatkan kekebalan tubuh. Para penggiat kesehatan mewartakan jus anggur mampu membersihkan hati atau liver dan menggiatkan fungsi ginjal. Secara alami buah anggur merupakan makanan pembentuk basa (alkalin forming). Sifat membentuk basa dengan kandungan air melimpah dalam anggur menjadikan pembuluh darah memiliki kemampuan lebih besar dalam menyapu timbunan toksin dan lemak dalam pembuluh darah.

Kondisi ini mencegah terjadinya penyempitan penyumbatan pembuluh darah. Selain itu, anggur juga mengandung enzim yang bersifat tonik penggiat fungsi empedu. Peningkatan fungsi empedu akan meningkatkan efisiensi pengubahan lemak menjadi asam empedu yang akan dibuang keluar tubuh. Sehingga mencegah terjadinya lonjakan kadar lemak darah (hiperlipidemia). Oleh sebab itu, penderita hipertensi dan kolestrol dianjurkan untuk mengkonsumsi jus anggur atau menyantap buah anggur.

Seorang pakar kesehatan ternama bernama Dr. Jansen menandaskan jus anggur memiliki khasiat multi guna diantaranya yaitu menguras racun ( kandungan senyawa anti kanker ). Kandungan antibodi 3,5, 4 trihidroksi - trans - stibena. Dalam anggur berguna mematikan perkembangan pesat sel tak sehat, baik berupa tumor maupun kanker. Meskipun demikian kekuatan pertumbuhan sel kanker tak mampu hanya diredam dengan resveratrol dan buah anggur semata. Oleh sebab itu, diperlukan pola makan kaya bahan makanan nabati mentah ( raw food ) yang kaya zat-zat anti oksidan. Kandungan senyawa anti kanker ini umumnya dapat terdapat dalam buah anggur berwarna gelap, terutama anggur merah, anggur biru, dan anggur ungu. Kandungan resveratrol tertinggi terdaapat di bagian kulit buah anggur.

Hidup Sehat dengan Makanan Sehat

5 komentar
“Hanya makanan sehat, satu-satunya obat penyembuh segala penyakit.” (Hui Huan, Tabib Kerajaan Cina 1314 M)


Seseorang yang menyadari pentingnya menjaga kesehatan tubuh, tentu akan memilih kembali ke ‘alam’ (nature) untuk menu makanan yang dikonsumsinya. Seorang pembijak menuturkan “You are what you eat”, yang berarti apa yang Anda makan menetukan siapa sejatinya diri Anda. Selain itu, kesehatan juga tercermin dari apa yang Anda makan. Jika pola makan Anda buruk, beragam penyakit akan bermunculan, sebaliknya apabila pola makan Anda baik akan menjadikan tubuh Anda bugar dan sehat. Dalam hidup ini ada hubungan sejajar antara pola makan dan kesehatan.

Memang tidak bisa dipungkiri bahwa tuntutan zaman yang serba cepat membuat pekerjaan semakin menumpuk. Aktivitas yang padat ini menjadikan sebagian masyarakat lebih menyukai pola makan seba instan. Sesungguhnya sering mengonsumsi makanan instan akan berdampak negatif terhadap kesehatan. Hal ini disebabkan makanan instan banyak mengandung pengawet, pewarna, pemberi rasa, tinggi lemak, tinggi protein, gula dan garam, tetapi rendah serat. Pola makanan seperti itu menjadi pemicu timbulnya berbagai penyakit degeneratif seperti tekanan darah tinggi, diabetes melitus, jantung koroner, stroke, obesitas, kanker, bahkan depresi (stress).

Agar terhindar dari berbagai penyakit tersebut, hendaknya seseorang menghindari pola makan yang tidak sehat. Dan, cara cerdas untuk mewujudkan hal tersebut yaitu dengan memperbanyak mengonsumsi buah dan sayuran sebagai sumber vitamin, mineral esensial, serta nutrisi mikro yang penting bagi kesehatan tubuh. Buah dan sayuran juga mampu mendetoksifikasi tubuh dari beragam zat karsinogen penyebab kanker dan penyakit akut mematikan lainnya. Dalam hidup ini betapa banyak orang menghabiskan uang bermilyar-milyar untuk menyembuhkan dirinya. Padahal sejatinya obat untuk penyakit akutnya ada pada makanan sehat.

Apa yang menjadi prioritas Anda???

2 komentar

Jika anda harus memilih, mana yang akan Anda ambil?
Segudang kesuksesan dan pengakuan atau berbagai macam tantangan?
Tak hanya menyangkut tugas-tugas intelektual manus
ia harus membuat pilihan-pilihan semacam ini.
Manusi juga harus memutuskan jenis hubungan apa yang mereka inginkan :
hubungan yang mendukung ego mereka atau hubungan yang menantang mereka untuk berkembang?
Siapakah jodoh ideal anda? ...

Setelah melakukan penelitian kepada para remaja, inilah jawaban mereka :
Orang-orang dgn mindset tetap mengatakan bahwa jodoh ideal akan :
1. Memuja mereka.
2. Membuat mereka merasa sempurna.
3. Mengangungkan mereka.

Dengan kata lain, jodoh yang sempurna akan mengabadikan kualitas-kualitas tetap mereka.

Sedangkan orang-orang dgn mindset berkembang mengharapkan jenis mitra yang berbeda. Menurut mereka jodoh yang ideal adalah seorang yang akan :
1. Melihat kesalahan-kesalahan mereka dan membantu memperbaikinya.
2. Menantang mereka untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
3. Mendorong mereka untuk mempelajari hal-hal baru.
Tentu saja, mereka tidak menginginkan orang-orang yang menyakiti atau merendahkan harga diri mereka, tetapi menginginkan orang-orang yang akan membantu perkembanga mereka. Mereka tidak mengganggap diri mereka sempurna, karena orang tidak perlu belajar lagi.

Sudahkan ANda berpikir.....
NAh, bagaimana jika dua orang yang berbeda mindset bersatu?????

KEMBANGKANLAH MINDSET ANDA PART 2

6 komentar



Tidak hanya kemampuan-kemampuan Anda, tetapi juga kualitas-kualitas personal Anda. Perhatikanlah pernyataan-pernyataan mengenai kepribadian dan karakter dibawah ini serta putuskanlah apakah Anda setuju atau atau tidak dengan masing-masing pernyataan.

Pernyataan 1:
Anda adalah jenis pribadi tertentu, dan tidak banyak yang dapat dilakukan untuk benar-benar mengubahnya.

Pernyataan 2:
Tak masalah apa pun jenis kepribadian Anda, secara substansial Anda dapat selalu mengubahnya.

Pernyataan 3:
Anda dapat melakukan segala hal secsra berbeda, tetapi bagian-bagian penting dari siapa diri Anda benar-benar tidak dapat diubah.

Pernyataan 4:
Anda dapat selalu mengubah hal-hal mendasar berkaitan dengan jenis kepribadian Anda.

Pernyataan mana yang Anda pilih???

KEMBANGKANLAH MINDSET ANDA PART 1

5 komentar



Mindset manakah yang Anda miliki?
Jawablah pertanyaan - pertanyaan di bawah ini. Bacalah setiap pernyataan dan putuskanlah, Anda setuju atau tidak...

Pertanyaan 1:
Intelegensi Anda merupakan sesuatu yang sangat dasar berkaitan dengan diri Anda dan Anda tidak dapat berbuat banyak untuk mengubahnya.

Pertanyaan 2:
Anda dapat mempelajari hal-hal baru, tetapi Anda benar-benar tidak dapat mengubah kecerdasan Anda.

Pertanyaan 3:
Tidak masalah seberapa pun intelegensi yang Anda miliki, Anda dapat selalu mengubahnya meskipun hanya sedikit.

Pertanyaan 4:
Secara subtansial Anda dapat selalu mengubah kecerdasan Anda.

Dijawab yahhh...
Ntar ak kasi jawabanny...^^
0 komentar